Friday, 28 July 2017

PANTAI NANGGELAN JEMBER JAWA TIMUR

    

Sebenarnya pantai ini sudah dikenal sejak lama ada
akan tetapi banyak yang malas kesini
karena akses jalan menuju kesini bisa dibilang melelahkan dan menguras tenaga
Pantai nanggelan berada di kecamatan ambulu kabupaten jember
lebih tepatnya masuk ke perkebunan kota blater dan berbatasan langsung dengan hutan taman nasional meru betiri


perjalanan kesini
bisa melwati beberapa jalur alternatif
tapi yang paling mudah jika kalian dari jember atau lumajang
kalian harus sampai dulu di perempatan ambulu

jika sudah sampai perempatan ambulu kalian tinggal mengikuti jalan dari perempapatan tersebut ke arah timur
ingat ya ke arah timur, terus ikuti jalan rayanya sampai menemukan gapura bertuliskan perkebunan kota blater
DARI SINI kalian akan melewati jalan berupa batuan dan tanah,
kemudian ada portal milik perkebunan langsung lewati saja, sampai di pertigaan pertamayang terdapat tugu langsung belok
kanan, dan disana kalian akan menemukan protal ke 2,
kita bisa langsung melewatinya dari sebelah kiri portal yang terbuka walaupun portalnya tertutup

next,,
kemudian ada pertigaan belok kiri, langsung lurus ikuti jalan sampai menemukan perumahan afdeling dan ada portal ke 3
meskipun portalnya tertutup tapi kita bisa lewat kirinya lagi.
kemudian ada pertigaan lagi kita bleok kiri, lurus ikuti jalan sampai ke perkampungan terakhir setelah melewati jembatan
ada pertigaan.
selanjutnya belok kiri menujut hutan jati, ikuti jalannya kurang lebih 1 km
kita akan akan menemukan persimpangan jalan kecil jika lurus ke pantai Rowocengkak
dan ke kiri ke pantai naggelan.
tersedia lahan perkir yang dikelola oleh masyarakat
untuk tarif cuma dikenakan parkir,
saat vidio ini dibuat cm 10rb
dan selnjutnya kalian akan melwati gunung dan hutan ikut aja jalan setapaknya kurang lebih 100m
tapi aman kok

alternatif lain jika
kalian tinggal cari di google map
ketikan nama lokasi
yaitu pantai nanggelan

tinggal ikuti aja rutenya

JALAN-JALAN WISATA BJBR BeeJay Bakau Resort PROBOLINGGO




BJBR PROBOLINGGO

Hutan bakau muara kali Banger ini pada mulanya adalah sebuah tempat kumuh yang dipenuhi dengan sampah. Berkat 3 pemuda brilian, tempat ini disulap menjadi sebuah tempat wisata yang eksotis. Apresiasi besar terhadap ketiga sosok tersebut karena telah mengubah sesuatu negatif menjadi sesuatu yang bernilai.
BJBR Probolinggo dibangun pada tahun 2013, dan langsung disambut hangat oleh para wisatawan. Berita tentang keberadaan tempat wisata itu pun tersebar luas dengan sangat cepat. Tidak heran apabila Wisata BJBR Probolinggo selalu dipenuhi wisatawan dari luar daerah.
Objek wisata ini tengah menjadi trending topic di kalangan Traveller. Hal tersebut tidak lain karena desain yang dibuat sangatlah unik, dimana wisatawan dapat berjalan jalan mengelilingi hutan mangrove melalui sebuah jalan buatan yang terbuat dari kayu kelapa. Suasana yang ada membuat pengunjung betah untuk berlama lama ditambah dengan semilir angin yang sangat sejuk. Selain itu juga terdapat bangku bangku kecil disetiap sudut belokan yang dapat digunakan untuk bersantai.
BJBRProbolinggo sangat bagus untuk dijadikan objek Fotografi. Keindahan pohon mangrove yang disertai dengan jalan setapak yang terbuat dari kayu, sangat pas untuk di jadikan latar belakang foto pra-wedding atau sekedar foto selfie bersama dengan pasangan.
biaya yang harus dikeluarkan kurang lebih Rp.15.000. Dan tidak menutup kemungkinan adanya perubahan harga nantinya.
Harga tiket terbaru ( 25 Feb 2017 ):
Senin-jumat 15000
Sabtu-minggu 30000
catatan:
Harga tiket tersebut berlaku per orang dan untuk semua orang yang berusia lebih dari 3 tahun. untuk yang berusia 2-3 tahun mendapatkan potongan 50% sedangkan 0-1 tahun gratis.
RUTE LOKASI
Wisata BJBR terletak di sebelah utara alun alun Kota Probolinggo, tepatnya di pesisir pantai Mayangan. Membutuhkan waktu sekitar 10 menit dari alun alun menuju lokasi, dan akses jalan tidak susah.
Sepengalaman saya berkunjung ke tempat wisata tersebut, banyak warga sekitar yang tidak mengenal nama “BJBR” melainkan mereka lebih mengenal pelabuhan Mayangan. Jadi apabila mengalami kesulitan, sebaiknya menanyakan langsung dimana letak pelabuhan Mayangan dan warga sekitar selalu siap untuk memberikan arahan.
Bjbr memang indah dan cocok sekali dijadikan sebagai destinasi wisata keluarga , namun sebelum anda memutuskan untuk pergi kesana ada beberapa tips yang dapat bermanfaat :
Suhu di BJBR pada siang hari sangatlah panas, jadi ada baiknya kamu mempersiapkan sunblock.
Source : Tabloidwisata.com